Langsung ke konten utama

JATUH HATI SEJAK PERTAMA MENGGUNAKAN ETHICA

Assalamualaikum..
Kali ini saya mau berbagi sedikit cerita tentang pakaian yang sering saya gunakan sehari-hari.
Sebagai seorang istri dan ibu pasti kalau di rumah pakaian kebangsaan saya adalah daster.
Gimana ga di sebut dengan pakaian kebangsaan orang setiap di rumah saya selalu memakainya.
Nah tapi kalau keluar rumah atau menghadiri acara yang semi formal bahkan formal saya selalu menggunakan gamis.
Kenapa gamis? Yah karena simple, praktis dan nyaman tentunya.
Karena kan sebagai seorang wanita yang sudah mempunyai anak tidak ada waktu lama untuk berdandan bahkan memilih pakaian tapi juga tetap ingin kelihatan modis dong.

Di jaman yang sudah milenial ini kita tidak perlu repot-repot memilih gamis. Karena bisa membeli secara online.
Tapi kadang suka sebel ga sih kalau kita beli gamis online tuh bahan nya tidak sesuai atau bahkan gambar dan aslinya tidak sama.
Kadang kekecilan, kebesaran atau yang lebih kesel nya kalau bahan nya tuh panas dan buat kita tidak nyaman memakainya.
Akhirnya kesel sendiri kan dan malah tidak kepakai.

Nah sekarang saya punya reccoment gamis online nih.
Bahan nya yang adem membuat saya nyaman memakai nya.
Bukan hanya bahan nya saja yang adem loh tapi model nya pun modis-modis dan bisa di pilih sesuai kebutuhan kita.
Mau tahu dong pastinya gamis apa yang biasanya saya pakai untuk kegiatan saya sehari-hari?
Gamis yang biasa saya gunakan untuk kegiatan sehari-hari adalah Gamis Ethica.
Contoh Gamis Ethica yang nyaman di gunakan

Kenapa Ethica menjadi pilihan saya? Karena pakaian dari Ethica didesain up to date berkarakter dengan menggunakan kekuatan warna cerah dan variasi unik pada tiap desainnya. Mengutamakan kualitas, jiwa muda, dan kebaruan.
Ethica semakin membuat orang yang memakainya tampil makin percaya diri.
Bukan hanya gamis saja loh tapi Ethica juga ada beberapa produk lain nya seperti dress, top, shirt, bottoms, skirt, outer, inner, scarf, hijab, dll.
Semua koleksi-koleksi ethica didesain by Research & Development sehingga produk-produk yang dihasilkan adalah produk-produk yang sedang trend dan diminati pasar.

Ethica sendiri sudah berdiri sejak tahun 2007 lalu.
Dengan desain menarik, bahan terpilih, serta proses quality control yang ketat, harga ethica tetap terjangkau.
Hal ini yang menambah respon positif masyarakat Indonesia terhadap produk-produk Ethica.
Atas kepercayaan masyarakat pada Brand Ethica, maka Ethica memeroleh penghargaan Rising Business Awards 2017.
Instagram ethica

Ethica menjadi favorit untuk penjualan langsung maupun melalui online. Web untuk belanja online produk-produk ethica bisa diakses di www.ethica.id.
Bahkan di facebook dan instagram juga ada loh @ethica.id
Selain menjual produk ethica, web ethica.id juga menjual produk-produk Sister Brand Ethica-Group yaitu Seply, Ohya, Kagumi, serta Kahfi.
Karena bahan nya yang nyaman banyak orang yang langsung menjadikan Ethica gamis pilihan untuk sehari-hari mulai dari pemakaian pertama.

Selain secara online kita juga bisa membeli produk-produk Ethica di beberapa gerai berikut :

  • Bandung : Jl. Buah Batu No.248 A Bandung- Jawa Barat
  • Makassar : Jl. AP. Petarani Blok 4 Makassar – Sulawesi Selatan
  • Cimahi : Jl. Amir Mahmud Hook Sangkuriang No. 2 Cimahi
  • Garut : Jl.Guntur Ruko IBC Blok D No. 6 Seberang Ramayana Garut
  • Palembang : Jl. Mayor Zen (samping Megamart PT. PUSRI), Sei Selayur, Kalidoni, Kota Palembang, Sumatera Selatan
  • Malang : Jl, MT. HAryono Ruko Dinoyo Megah Kav. 8 Dinoyo Malang
Saya sudah jatuh hati sejak pertama memakai Gamis Ethica jadi tidak ada alasan saya untuk berpindah kelain hati menggunakan gamis.

Komentar

  1. Wow, produk ethica sudah ada di mana-mana

    BalasHapus
  2. Cocok memang ya Mba buat aktivitas sehari-hari... buat yang formal juga masih sesuai

    BalasHapus
  3. Makasih infonya ya Mbak Sadewi, sangat bermanfaat bagi para muslimah untuk mencari referensi busana yang berkualitas namun terjangkau.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

FINEXPO BIK 2021 PRUDENTIAL INDONESIA

Setuju kah kalau MamaWie bilang ibu itu menteri keuangan dalam keluarga? Bagaimana tidak karena seorang ibu bisa mengatur keuangan keluarga dalam satu bulan, mulai dari memilah mana kebutuhan utama mana kebutuhan sekunder. Maka dari itu penting nya para ibu belajar cara tepat mengelola keuangan yang baik dalam keluarga. MamaWie sendiri berasa belum menjadi menteri keuangan yang baik untuk keluarga karena masih suka membeli sesuatu yang belum menjadi kebutuhan, belum punya tabungan, belum punya dana darurat dan bahkan yang tidak kalah penting MamaWie belum memiliki asuransi kesehatan untuk keluarga. Saat ini kami masih mengandalkan BPJS Kesehatan, mengapa? Karena kami masih belum bisa memilih asuransi kesehatan apa yang tepat untuk keluarga kami. Abank Haidar ketika operasi cabut pen Padahal MamaWie sendiri menyadari bahwa asuransi kesehatan sangat penting apalagi ketika ada keluarga yang sakit dan membutuhkan penanganan medis secara cepat dan tepat. Karena kalau menggunakan BPJS Kese

BAHAYA RUAM POPOK? SEGERA KONSULTASI KE DOKTER

Masya Allah sebagai ibu bahagia rasanya melihat anak-anak tumbuh sehat dan bahagia. Sebagai ibu yang tidak ada sekolahnya MamaWie banyak belajar mengurus anak dari orang tua dan mengikuti berbagai kelas parenting. Karena sebagai ibu baru yang merawat anak sendiri perlu banget ilmu merawat anak, awalnya MamaWie merawat anak-anak juga penuh dengan kebingungan, kalau anak nangis aku malah ikutan nangis. Apalagi anak-anak ku tuh type anak yang memilki kulit sensitive. Haidar Haira senang bermain tanpa ruam popok Abank Haidar dari bayi sampai usia nya saat ini 10 tahun dia memiliki alergi dengan minyak telon, apabila dioles minyak telon kulitnya akan langsung kemerahan, gatal seperti terbakar. Begitupun dengan adeknya Humaira yang memiliki alergi dengan popok sekali pakai. Kalau MamaWie tidak tepat memakaikan popok sekali pakai langsung kemerahan dan merasa gatal. Kalau sudah seperti ini MamaWie tidak berani coba-coba memakaikan popok sekali pakai merk lain untuk anak perempuan yang lagi ho

APA ITU PCOS? APAKAH PENDERITA PCOS BISA HAMIL ALAMI?

Masya Allah kebahagiaan seorang wanita ketika diberikan kepercayaan memiliki buah hati dari rahimnya sendiri. Semua wanita yang sudah menikah pasti mengharapkan buah hati tapi kadang keinginan kita tidak sejalan dengan kenyataan. Bersyukurlah kita yang sudah diberikan kepercayaan untuk memiliki buah hati dari rahim sendiri, jaga, rawat dan berikan yang terbaik untuk mereka karena banyak di luar sana yang menantikan nya. Banyak para pejuang garis 2 yang selalu berusaha berbagai cara untuk memiliki buah hati. Haidar Haira Sebagai perempuan MamaWie berharap kita saling support perempuan lain, jangan malah menjatuhkan mental dengan pertanyaan-pertanyaan “Kapan Hamil”, “Kapan Nambah Anak Lagi”, “Sudah bertahun-tahun nikah kok belum hamil”, “Kamu tidak subur yah, coba periksa ke dokter” . Pertanyaan-pertanyaan demikian yang menurut kita sepele tapi berpengaruh besar untuk mereka pejuang garis 2, bahkan parahnya dengan pertanyaan seperti itu bisa membuat pejuang garis 2 ini terganggu mentalny